Perumda Air Minum Tirta Baribis Brebes Raih Perpamsi Award 2024
BREBES – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Baribis Brebes meraih dua penghargaan dari Persatuan Perusahaan Air Minum Seluruh Indonesia (Perpamsi).
Kedua predikat yang disematkan kepada Tirta Baribis adalah Best Performance Water Company for Cluster Small dan Best Alternative Financing for Cluster Medium.
Penjabat (Pj) Bupati Brebes selaku Kuasa Pemilik Modal (KPM) Perumdam Tirta Baribis, Iwanuddin Iskandar, bersyukur atas prestasi tersebut.
Penghargaan tersebut merupakan wujud komitmen pemerintah untuk memenuhi kebutuhan air minum yang bersih dan sehat bagi warganya. Selain itu, manajeman Perumda Tirta Baribis menunjukkan adanya tata kelola dan penyediaan layanan terbaik bagi pelanggannya.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen manajemen dan karyawan serta masyarakat Brebes yang turut mendukung majunya Perumda Air Minum Tirta Baribis,” ungkapnya.
Direktur utama Perumda Air Minum Tirta Baribis Brebes Agus Isyono menjelaskan, terhitung 2019 hingga 2024, perusahaan telah mengelola 54 ribu sambungan rumah di seluruh wilayah Kabupaten Brebes. Bahkan, pihaknya tengah menjalin kerja sama penambahan sambungan dengan Bank Dunia, melalui program National Urban Water Supply Project (NUWSP).
Program lain yang dikerjakan, imbuhnya adalah hibah air minum berbasis kinerja (HAMBK) untuk mendeteksi dini tingkat kebocoran dan penanganan berkelanjutan, serta Program Tuk Uleng dan Bendung Kuningan.
Sementara itu, Wakil Ketua Perpamsi, Arif Wisnu Cahyono mengatakan, salah satu prasyarat menuju Indonesia Emas 2045 adalah keberhasilan di sektor pelayanan dan air minum.
Data terakhir menunjukkan sebanyak 20 persen atau 15 juta sambungan rumah cakupan air minum perpipaan di seluruh Indonesia telah berumur 79 tahun. Apabila tidak ditangani secara serius maka penyediaan air minum menjadi penghambat untuk menjadi negara maju di 2045.
“Untuk mencapai visi Indonesia Emas 2045, dibutuhkan transformasi tata kelola air minum yang komprehensif,” tandas Lalu.