Berikut 7 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Bengkulu Yang Cocok Untuk Buah Tangan
ZONAPASAR.COM – Bengkulu merupakan salah satu daerah di Pulau Sumatera yang merupakan habitat asli dari bunga Rafflesia Arnoldi. Selain terkenal akan bunga, Bengkulu juga memiliki banyak destinasi wisata menarik bagi para wisatawan. Mulai dari pantai, gunung, air terjun, hingga situs bersejarah. Karena itu, Bengkulu menjadi salah satu tujuan wisata favorit bagi banyak orang.
Jika ingin berwisata ke Bengkulu, Anda bisa pergi dengan pesawat terbang menuju Bandara Fatmawati Soekarno. Booking pesawat untuk berkunjung ke Bengkulu sekarang juga bisa dilakukan secara online lewat Traveloka. Ada banyak penawaran dan promo menarik yang bisa ditemukan untuk perjalanan Anda. Anda juga bisa cari tiket pesawat murah di sini.
Selain berwisata, tidak ada salahnya jika Anda juga sekalian menyempatkan diri untuk mencari oleh-oleh khas Bengkulu sebagai buah tangan buat keluarga. Supaya tidak kesulitan mencarinya, berikut ini beberapa rekomendasi oleh-oleh khas Bengkulu!
1. Batik Besurek
Seperti daerah lainnya di Indonesia, Bengkulu pun memiliki batik khas tersendiri. Adapun, batik khas Bengkulu ini disebut sebagai Batik Besurek. Nama tersebut disematkan karena batik khas Bengkulu dikenal punya makna bersurat.
Kain batik khas Bengkulu ini juga terkenal keunikan motifnya yang memadukan kaligrafi Arab dengan Bunga Rafflesia Arnoldi sebagai simbol daerah tersebut. Harga Batik Besurek sendiri sebenarnya cukup mahal sebab proses pengerjaannya masih dilakukan secara manual hingga saat ini.
2. Lempok Durian
Selain terkenal akan bunga Rafflesia Arnoldi, Bengkulu juga dikenal sebagai daerah penghasil durian. Karena itu, salah satu oleh khas Bengkulu yang bisa Anda dapatkan adalah lempok durian. Pada dasarnya, Lempok Durian ini merupakan semacam penganan seperti dodol. Lempok durian ini punya citarasa yang manis dan punya aroma khas.
3. Lemang Tapai
Dibuat dari bahan beras ketan, Lemang Tapai ini dicampurkan dengan santan dan garam saat diolah. Ketiga bahan tersebut kemudian dicampurkan dan dimasak di dalam bambu yang berlapis daun pisang. Adapun, ukuran bambu yang biasanya dipakai untuk lemang tapai ini sekitar 40 cm. Bambu ini kemudian dibakar untuk mengolah lemang tapai.
Untuk menyantapnya, lemang yang telah matang dipotong-potong dan dinikmati bersama tapai ketan. Saat disantap, akan terasa kombinasi rasa gurih dari lemang yang berpadu dengan asam manis tapai ketan. Perlu diingat, bahan penganan ini kurang tahan lama. Jadi, jika ingin menjadikannya oleh-oleh, sebaiknya tidak bepergian terlalu jauh dari Bengkulu.
4. Kue Perut Punai
Oleh-oleh khas Bengkulu selanjutnya berupa kue. Nama penganan ini sendiri terinspirasi dari isi perut Burung Punai yang terlihat melingkar serta melilit. Kue Perut Punai dibuat dari adonan tepung terigu yang disangrai. Adonan tepung terigu tersebut kemudian diberikan garam dan digoreng. Terdapat 2 varian rasa dari Kue Perut Punai ini, yaitu rasa asin dan rasa manis caramel.
5. Manisan Terong Ungu
Jika biasanya terong dimasak dengan cara menggorengnya atau dibuat menjadi sayur, tidak demikian halnya di Bengkulu. Pasalnya, terong justru diolah menjadi manisan di sini dan menjadi oleh-oleh unik saat Anda berkunjung ke Bengkulu.
Adapun, terong yang digunakan untuk membuat manisan ini sebenarnya berbeda dengan terong sayur. Bahan dasarnya adalah terong ungu yang lebih tebal dari terong untuk disayur. Terong ini diolah bersama gula pasir setelah dikupas bersih.
Tekstur manisan ini kenyal dan punya rasa dan tampilan mirip dengan kurma. Daya tahan manisan ini juga terhitung lama, sekitar 3 minggu. Karena itu, manisan terong ungu ini cocok dijadikan buah tangan bagi sanak keluarga Anda saat berwisata di Bengkulu.
6. Sirup Kalamansi
Tidak hanya makanan, Bengkulu juga memiliki minuman khas yang cocok dijadikan oleh-oleh, yaitu Sirup Kalamansi. Adapun, Sirup Kalamansi ini merupakan sirup rasa jeruk dengan kandungan vitamin C yang tinggi. Rasanya manis dan segar saat diminum sehingga menjadi minuman favorit bagi masyarakat Bengkulu maupun wisatawan.
Sirup ini dibuat dari jeruk limau kesturi atau sering disebut sebagai kalamansi. Jeruk ini tumbuh subur di daerah Bengkulu sehingga masyarakat mengolahnya menjadi sirup yang ditambahkan gula pasir. Sirup Kalamansi ini dapat disajikan dalam kondisi dingin ataupun hangat untuk diminum.
7. Kerajinan Kulit Lantung
Selain Batik Besurek, ada suvenir lain yang bisa Anda dapatkan saat berkunjung di Bengkulu yakni Kerajinan Kulit Lantung. Di zaman penjajahan, kulit lantung kerap digunakan sebagai substitusi dari kain membuat pakaian. Sebagai informasi, kulit lantung adalah kulit kayu dari pohon bergetah seperti pohon karet. Tekstur kulit lantung ini punya serabut dan sedikit kasar namun warna aslinya tetap dipertahankan.
Untuk dibuat menjadi kerajinan, kulit lantung ini dibuat menjadi pipih dengan cara dipukul-pukul memakai lesung. Kulit lantung dapat dibuat menjadi aneka kerajinan seperti topi, tas, pigura, gantungan kunci, dompet, hingga ikat pinggang.
Nah, itulah beberapa rekomendasi oleh-oleh khas Bengkulu yang bisa Anda dapatkan saat berkunjung ke sana. Yuk, pesan tiket pesawat hingga akomodasi saat berwisata lewat Traveloka ya!