Dengan Transformasi, Telkom Jateng-DIY Siap Hadapi Persaingan Bisnis B2B dan Jadi Digital Telco Pilihan Utama untuk Majukan Masyarakat

0

SEMARANG – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) sebagai BUMN di bidang jasa layanan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dan jaringan telekomunikasi terus mengimplementasikan strategi bisnis dan operasional perusahaan yang berorientasi kepada pelanggan.

Telkom Regional IV Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) siap menjadi wakil perusahaan untuk mengelola wilayahnya menjadi yang paling maju di bidang Digital Connectivity, Digital Platform hingga Digital Services.

EVP Telkom Regional IV Jateng & DIY Fera Pebrayenti mengatakan, dengan transformasi, basis bisnis Telkom juga berubah dari Business to Consumer (B2C) menjadi Business to Business (B2B).

“Berbagai layanan yang diberikan oleh Telkom Regional IV kepada pelanggan business sudah berbasis digital, dimulai dari digital marketing, layanan pelanggan bisnis melalui Indibiz Experience Center (INDEX), Data Center neuCentriX, sampai dengan pengawalan infrastruktur melalui berbagai dashboard agar tersampaikan secara maksimal kepada pelanggan oleh Regional Operation Center (ROC),” ujar Fera Pebrayenti hari ini Selasa (29/5/24).

Ia mengatakan, saat ini INDIBIZ menjadi produk Telkom terbaru yang dapat memberikan solusi terhadap setiap keperluan yang dibutuhkan oleh para pelanggan.

“INDIBIZ menawarkan koneksi internet cepat dan berbagai aplikasi solusi digital untuk segala jenis usaha mulai dari UMKM, sekolah, kampus, rumah sakit, perbankan sampai dengan pemerintahan. Pelanggan dapat memperoleh informasi detail dan merasakan langsung seperti apa layanan solusi digital tersebut di Indibiz Experience Center (INDEX) yang terletak di perwakilan kantor Telkom, salah satunya di Telkom Regional IV,” terangnya.

Layanan INDIBIZ saat ini disebutnya telah mendapatkan antusias yang sangat baik dari Dinas Pendidikan di tiap daerah di Jateng-DIY. Kemudian para UMKM juga sangat terbantu dengan kemudahan layanan internet hingga CCTV yang bisa memantau seluruh jaringan usahanya.

Tidak hanya itu saja, Telkom saat ini juga memiliki layanan neuCentrIX yang menjadi salah satu layanan unggulan yang merupakan pusat data dan layanan cloud untuk bisnis yang memberi kenyamanan fungsi carrier-neutral. Pusat data neuCentriX menyediakan kapasitas besar dengan jangkauan luas dan konektivitas tanpa batas yang sudah ada di lebih dari 17 kota besar di Indonesia, termasuk di Semarang dan Yogyakarta.

Ditambahkannya, dalam memastikan layanan kepada pelanggan selalu prima, Telkom melalui unit Regional Operating Center (ROC) pun mengawasi dan mengawal melalui dashboard lengkap. Pengawalan delivery dan assurance ini dilakukan secara ketat dan terus menerus selama 24/7 tanpa henti melalui command center secara terpadu yang dimiliki Telkom.

Telkom Regional IV juga memastikan tersedianya sumber daya manusia yang unggul untuk mendukung persaingan bisnis di era digital ini. Suasana lingkungan kerja yang nyaman berkonsep Smart Office pun dihadirkan sehingga para karyawan bisa melakukan perkerjaan dari mana saja.

Culture core value AKHLAK (Amanah Kompeten Harmonis Loyal Adaptif Kolaboratif) juga diterjemahkan dengan baik untuk memberikan dampak positif kepada karyawan. Hal tersebut diharapkan menjadikan karyawan semakin produktif dan meningkatkan performa perusahaan.

“Lewat berbagai langkah transformasi ini, Telkom Regional IV berharap dapat menjadikan Jateng & DIY lebih sejahtera dan berdaya saing, memberikan nilai tambah yang terbaik bagi para pemangku kepentingan, serta menjadi perusahaan digital telco pilihan utama untuk memajukan masyarakat,” pungkasnya.

Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights