JAKARTA- Pemerintah Singapura melalui Kedutaan Besar Singapura di Indonesia mendonasikan dukungan APD COVID-19 kepada Indonesia melalui WeCare.id.
Untuk mendukung kampanye #APDUntukNegeri oleh WeCare.id, Pemerintah Singapura memberikan bantuan APD sejumlah 160 ton. Adapun bantuan Alat Pelindung Diri ini terdiri dari 2.000.000 masker medis dan 280.360 botol hand sanitizers. Seluruh donasi APD ini akan disalurkan ke berbagai provinsi di Indonesia sepanjang tahun 2021. WeCare.id akan memastikan seluruh APD diterima oleh tenaga medis, rumah sakit, puskesmas, klinik, pusat kesehatan masyarakat, dan kelompok masyarakat terdampak COVID-19 lainnya.
Penyerahan donasi APD secara resmi dilaksanakan melalui virtual handover yang dihadiri oleh duta besar Singapura untuk Indonesia, Anil Nayar, dan CEO serta Co-Founder WeCare.id, Gigih Septianto.
Anil Nayar selaku Duta Besar Singapura untuk Indonesia mengatakan, “Krisis kesehatan masyarakat COVID-19 adalah waktu bagi Singapura dan Indonesia untuk bekerja sama lebih erat, agar keduanya dapat bersama keluar dari pandemi ini dengan kuat. Ini bukan saatnya untuk memiliki pemikiran zero-sum. Ini adalah saat untuk membangun semangat kerjasama Singapura dan Indonesia melalui mitra dan teman kami, seperti WeCare.id, untuk mengatasi tantangan baru yang ditimbulkan oleh COVID-19.”
Melalui kampanye #APDUntukNegeri yang berjalan sejak awal pandemi 2020, WeCare.id telah menyalurkan donasi penyediaan APD dengan total nilai lebih dari Rp 40 Miliar. Hingga Desember 2020 kemarin, WeCare.id telah mendistribusikan lebih dari 400.000 APD ke 2.336 Rumah Sakit dan Pusat Kesehatan Masyarakat di seluruh Indonesia. WeCare.id juga sempat mengubah kantornya menjadi pusat penerimaan dan distribusi APD.
Gerakan ini membuat WeCare.id mendapat apresiasi dari Presiden Amerika Serikat ke-44, Barack Obama, dalam acara The Leaders Forum: Asia Pacific Cohort yang dilaksanakan secara virtual pada 12 Desember 2020.
Dalam acara penyerahan donasi, Gigih Septianto berterima kasih kepada Pemerintah Singapura dan bertekad untuk mendistribusikan seluruh donasi ke berbagai daerah di Indonesia;
“Atas nama WeCare.id dan penerima manfaat inisiatif #APDUntukNegeri di Indonesia, kami ingin mengucapkan terima kasih atas kemurahan hati Pemerintah Singapura dan semua #TemanPeduli di Singapura. Donasi ini sangat berarti bagi kami. Dalam masa sulit COVID-19, kami optimis akan berjuang lebih erat sebagai Komunitas ASEAN. Kami berupaya mendistribusikan semua donasi secepat mungkin untuk menjangkau fasilitas kesehatan dan komunitas rentan di 34 provinsi,” ujar Gigih.
Hingga saat ini, WeCare.id terus aktif menyediakan layanan platform crowdfunding medis yang membantu pasien kurang mampu atau tinggal di daerah pelosok untuk mendapat bantuan pengobatan dan prosedur medis yang terverifikasi.
Kampanye #APDUntukNegeri masih akan berlanjut di tahun 2021. Karenanya, seluruh dukungan masyarakat sangat dibutuhkan. Mari ikut serta dalam kampanye ini, satukan kekuatan, dan bantu Indonesia melawan COVID-19 dengan donasi di website atau aplikasi WeCare.id!(zav)