Perkeni Ajak Dokter Tingkatkan Kompetensi
SEMARANG- Perkumpulan Endokrinologi Indonesia (Perkeni) Cabang Semarang mengajak para dokter agar meningkatkan kompetensi masing-masing melihat perkembangan dunia kesehatan yang kian maju supaya tidak ketinggalan.
Perkeni akan menggelar kegiatan workshop Semarang Endrocrine Metabolic Meeting 2018 yang bertajuk “Meningkatkan Pengetahuan dan Keterampilan Bidang Endokrinologi bagi Dokter di Faskes dan Sekunder” di Hotel Harris Sentraland Semarang pada Sabtu-Minggu (25-26/8).
Ketua Perkeni Cabang Semarang, Prof dr Darmono SpPD K-EMD FINASIM mengungkapkan, melalui kegiatan itu diharapkan kompotensi para dokter bisa meningkat, baik itu dokter spesialis maupun umum.
“Yang akan dikupas dalam workshop adalah tentang perkembangan ilmu endokrin dan metabolis. Dokter ilmunya harus berkembang karena cara memproduksi obatnya pun makin berkembang dan dokter harus menguasai. Dokter harus pandai memilih sehingga ilmu harus kuat,” kata Darmono, Jumat (24/8).
Dikatakan, para dokter penting mengetahui tentang ilmu tersebut karena kasus diabetes di Indonesia sangat tinggi. Menurutnya adanya seorang ahli endokrin sangat penting karena bidang keahliannya bisa mencegah untuk komplikasi lebih lanjut.
“Upaya pencegahan sangat menentukan untuk menghindari komplikasi. Sayangnya pasien di Indonesia kesadarannya kurang. Diabetes ini kebanyakan disebabkan oleh pola hidup, mulai kebiasaan merokok, kurang olahraga hingga stres,” ujarnya.
Mantan Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Diabetes Indonesia itu menjelaskan, dampak komplikasi yang paling dikhawatirkan dari penyakit ini adalah gagal ginjal, stroke dan serangan jantung mendadak. Komplikasi yang ditimbulkan bisa terjadi pelan-pelan, bahkan secara bersamaan. (ZP/05)