PLN Distribusi Jateng dan DIY Berikan Bantuan Renovasi Masjid

0

SEMARANG- PLN Distribusi Jawa Tengah dan DIY menyerahkan bantuan kepada Masjid Mamba’ul Khoir yang bertempat di Kantor RRI Semarang Jl. Ahmad Yani 144-146 Semarang, Selasa (21/08).

Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Deputi Manajer Komunikasi & Bina Lingkungan PLN Distribusi Jateng & DIY, Hardian Sakti kepada Ka Subag Umum LPP RRI Semarang, Bambang Kusnan Widagdo yang juga selaku pengurus Mesjid Mamba’ul Khoir.

“Melalui Program CSR PLN Peduli, PLN memberikan dana sebesar 50 Juta Rupiah untuk renovasi masjid RRI ini,” jelas
Hardian Sakti Laksana, seusai menyerahkan bantuan secara simbolis di masjid Mamba’ul Khoir, Selasa (21/08).

Sementara, salah satu wartawan RRI Semarang, Gautama Indrapraja menjelaskan, meskipun terletak di kawasan kantor RRI, mesjid ini juga terbuka untuk umum.

“Setiap hari Jumat, masyarakat sekitar datang untuk Sholat Jumat berjamaah di sini, bahkan lahan parkir di depan masjid dan loby kantor RRI juga digunakan untuk tempat sholat karena tempat yang terbatas,” terangnya.

Masjid Manba’ul Khair merupakan salah satu masjid yang cukup besar di Jalan Ahmad Yani Semarang dimana banyak perkantoran pemerintah yang berdekatan. Karena letaknya yang berada di kawasan perkantoran, masjid ini kerap digunakan pegawai kantor sekitar dan warga sebagai tempat ibadah. Bantuan dari PLN digunakan untuk merenovasi lantai masjid, membangun kanopi, dan pembuatan tempat wudhu wanita.

Selain pemberian bantuan, pada kesempatan yang sama juga dilakukan dialog interaktif sosialisasi Promo Gebyar Kemerdekaan 2018 dan Keselamatan Ketenagalistrikan yang disiarkan secara live di Programa 1 RRI Semarang. Bertindak sebagai narasumber Hardian Sakti, Manajer Bagian Pelayanan Pelanggan Area Semarang, Irvan Hardiansyah, dan Pejabat Operasi K3L, Dimas Fadli. (ZP/05)

Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights