Daop 4 Semarang Gelar Apel Pasukan Posko Angkutan Lebaran 2018 di Stasiun Tawang

0
Masa angkutan lebaran kali ini, KAI Daop 4 menyiagakan sebanyak 500 lebih pasukan pengamanan dari internal dan 118 dari eksternal, seperti TNI dan POLRI.

SEMARANG- Sebagai tanda dimulainya masa posko angkutan Lebaran 2018 di wilayah PT KAI Daop 4 Semarang, pada hari ini, Selasa (5/6), diadakan apel gelar pasukan di Stasiun Semarang Tawang.

Kegitan apel dihadiri dari berbagai element seperti, pegawai PT KAI Daop 4 Semarang, BKO TNI I Polri, Pramuka, PMI, Dishub Jateng dan anggota komunitas pecinta kereta api ”KRDE”.

Executive Vice President PT KAI Daop 4 Semarang, Dwi Erni Ratnawati mengatakan, pasukan posko lebaran tersebut akan siap siaga mulai dari 5 hingga 23 Juni 2018 mendatang.

“Semua karyawan dan karyawati tidak boleh cuti selama waktu tersebut guna kelancaran, keamanan, keselamatan dan kenyamanan bagi penumpang,” kata Dwi Erni Ratnawati.

Dikatakan, dalam masa angkutan lebaran kali ini, KAI Daop 4 menyiagakan sebanyak 500 lebih pasukan pengamanan dari internal dan 118 dari eksternal, seperti TNI dan POLRI.

“Di dalam stasiun juga ada metal detektor, siapapun yang lewat, yang masuk haru pakai metal ditektor,” ujarnya.

Ia melanjutkan, puncak arus mudik kereta api di wilayah Semarang diprediksi akan terjadi pada H-3 dan puncak arus balik akan terjadi pada H+5 Lebaran 2018. (ZP/05)

Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights