Psikolog Lulusan Terbaik UGM 2007 Berbagi Kiat Sukses dengan Siswa Muhammadiyah

0
Psikolog lulusan terbaik UGM 2007 berbagi kiat sukses dengan siswa muhammadiyah. (foto:ist)

YOGYAKARTA, ZONAPASAR.COM – Seorang Clinical Psychologist, Analisa Widyaningrum membagikan kiat sukses bagi siswa SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta dalam tlakshow ke-2 Moehi National Competition (MONACO) ke-7 Tahun 2022. kegiatan ini diikuti 340 siswa SMP dan SMA Muhammadiyah di Kota Yogyakarta.

Psikolog kelahiran Yogyakarta pada 31 Januari 1989 ini menyampaikan materi dalam talkshow bertemakan Impian dan Hambatan. Analisa adalah Pendiri Analisa Personality Development Center. Analisa Widyaningrum adalah mahasiswa penerima Djarum Beasiswa Plus 2009. Ia bahkan menjadi lulusan terbaik Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) tahun 2007. Berikut kiat suksesnya :

Baca Juga: Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Bikin Jalan Sehat Pramuktamar Muhammadiyah Meriah

  1. Ingat Tujuan Awal Kenapa Kamu Mempunyai Mimpi Tersebut

Biasanya saat seseorang mempunyai mimpi seseorang tersebut mempunyai tujuan kenapa harus meraih mimpi tersebut. Misalnya saat sahabat ingin menjadi juara kelas biasanya ingin membuat bangga kedua orang tua dengan prestasi yang di raih

  1. Harus Punya Pendirian Yang Kuat

Seseorang yang mempunyai mimpi yang besar harus mempunyai pendirian yang kuat, karena dengan mempunyai pendirian yang kuat kita bisa lebih konsisten dalam meraih mimpi kita.

  1. Jangan Pernah Menyerah

Dalam meraih mimpi, ujian pasti silih berganti. Mulai dari ujian ringan hingga yang berat pasti datang menghampirimu. Kita harus semangat dan pastinya pantang menyerah.

  1. Tetapkan Deadline

Mimpi hanya akan menjadi angan serta khayalan kalau tidak menetapkan waktu.  Maka dari itu banyak hal yang mesti dilakukan salah satu caranya dengan menetapkan waktu atau deadline. Tujuan dari deadline ini adalah agar fokus serta tujuan sahabat dalam meraih segala cita-cita dan mimpimu jadi lebih terarah.

  1. Selalu Berfikir Positif

Yakini mimpi serta proses yang sedang kamu jalani akan mengantarkanmu menuju kesuksesan.

  1. Apabila Kamu Punya Beberapa Mimpi, Maka Harus Ada Yang Dikorbankan

Mempunyai banyak mimpi sebenarnya tidak salah, namun sebaiknya pilihlah mimpi yang menjadi prioritas sahabat, sehingga sahabat bisa dengan sungguh-sungguh meraihnya.

  1. Jalin Networking

Selain itu ia juga berpesan bahwa hidup hanya sekali, maka perlu tetap menjalaninya dengan sepenuh hati. “Semua yang kita alami akan menjadi bagian dari proses pendewasaan diri. Apa pun kesulitan dan masalah yang kita hadapi, yakini bahwa semuanya adalah yang terbaik untuk diri kita,” imbuhnya.

Analisa Widyaningrum pun tak lupa berpesan pada seluruh anak muda agar tetap optimis meraih mimpi. “Survival can be summed up in three words: never give up.” tandasnya. (alkomari)

Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights