Puncak Arus Mudik Kereta di Semarang Diprediksi H-2 Lebaran

0
Ilustrasi/Istimewa

SEMARANG- PT Kereta Api Indonesia Daop 4 Semarang memprediksikan puncak arus mudik menggunakan kereta api di wilayah Semarang akan terjadi pada 13 Juni 2018 atau H-2 Lebaran. Sementara puncak arus balik diperkirakan terjadi pada 21 Juni 2018 atau H+5 Lebaran.

Manager Humas PT KAI Daop 4 Semarang, Suprapto mengatakan, masa angkutan lebaran transportasi kereta api, ditetapkan akan dimulai dari tanggal 5 Juni 2018 atau H-10 sampai dengan tanggal 26 Juni 2018 H+10 Lebaran.

“Dimana prediksi puncak arus mudik akan terjadi pada tanggal H-2 Lebaran sebesar 21.192 penumpang dan puncak arus balik akan terjadi pada H+5 sebesar 27.416 orang,” kata Suprapto, Rabu (30/5).

Dijelaskan, perkirakan semasa angkutan Lebaran 2018 ini, jumlah pengguna jasa layanan kereta api di wilayah PT KAI Daop 4 Semarang mencapai 464.923 orang atau naik sebesar 4,6% dari tahun 2017 sebesar 444.646 orang.

Ia menambahkan, pada masa angkutan Lebaran 2018 ini, pihak PT KAI Daop 4 Semarang akan mengoperasikan 118 perjalanan Kereta Api Penumpang, yang terdiri dari, 10 KA (20 KA/pp) jarak menengah/jauh pemberangkatan awal dari PT KAI Daop 4 Semarang (7 KA reguler + 3 KA tambahan), dengan kapasitas tempat duduk 5.758 penumpang per hari.

Kemudian 40 KA (80 KA /pp) jarak jauh/menengah yang melintas di wilayah PT KAI Daop 4 Semarang (36 KA reguler/72 KA pulang pergi + 4 KA tambahan/8 KA pulang pergi), dengan kapasitas tempat duduk 21.136 penumpang per hari, serta 18 KA (36 KA/pp) jarak lokal, dengan kapasitas tempat duduk 8.924 penumpang per hari. (ZP/05)

Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights