Unggul Dulu, PSIS Ditekuk Arema 3 – 5

0
KALAH : Penyerang PSIS Hari Nur Yulianto mendapat pengawalan ketat dari pemain Arema FC dalam laga di Stadion Gajayana Malang.

MALANG – Unggul lebih dulu 2 – 0, PSIS harus mengakui keperkasaan Arema FC. Dalam laga persahabatan yang berlangsung di Stadion Gajayana Malang, Kamis (4/1) sore kemarin, Tim Singo Edan menang dengan skor 5 – 3.

Tampil di kandang, Arema FC yang diarsiteki Joko Susilo sejak menit awal langsung melancarkan serangan lewat umpan-umpan panjang ke arah sisi sayap pertahanan PSIS Semarang. Akan tetapi saat sedang asik menyerang, Arema harus tertinggal terlebih dahulu dimenit ke-8.
Gol pertama PSIS yang dicetak Hadipin tersebut merupakan hasil blunder di depan gawang Arema yang dijaga Utam Rusdiana. Tertinggal 1-0 membuat Arema FC langsung menggencarkan serangan. Akan tetapi mereka harus kembali kecolongan dimenit ke-15 berkat gol PSIS yang dicetak oleh Bayu Nugroho.
Arema kemudian membalas  di menit ke-20 ketika pemain Arema FC dilanggar oleh pemain bertahan PSIS Semarang. Wasit pun langsung menunjuk titik putih. Ahmet Atayeb sukses melakukan eksekusi penalti. Skor pun berubah menjadi 1-2. Kemudian 18 menit berselang, Arema FC berhasil menyamakan kedudukan. Kali ini Dedik Setyawan berhasil memanfaatkan kesalahan pemain belakang Laskar Mahesa Jenar.  Pada menit akhir babak pertama, PSIS kembali kebobolan melalui pemain Arema, Rodrigo.
Memasuki babak kedua, Arema FC kembali melancarkan serangan ke pertahanan PSIS Semarang. Hasilnya pada menit ke-60, Arema berhasil menambah keunggulan menjadi 4-2 melalui gol Arthur Cunha.
PSIS Semarang melakukan perlawanan hingga kemudian di menit ke-65, penyerang PSIS Hari Nur Yulianto berhasil melaksanakan tugasnya menjadi eksekutor penalti. Skor berubah menjadi 4-3.
Tujuh menit berselang, Arema FC berhasil menambah keunggulan. Pada menit ke-72 Nur Hadianto menjebol gawang PSIS, sehingga kedudukan menjadi 5-3. Hasil tersebut bertahan hingga pertandingan usai. (ZP/01)
Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights