BI Beri Bantuan Komputer dan Printer ke Yayasan Al Hikmah di Demak
SEMARANG- Merayakan hari jadinya yang ke-65 tahun, Bank Indonesia (BI) memberikan bantuan berupa tiga unit komputer dan satu unit printer ke Yayasan Al Hikmah di Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Rabu (1/8).
Serah terima bantuan ini diberikan langsung oleh Kepala Grup Sistem Pembayaran PUR Layanan dan Administrasi Bank Indonesia Jawa Tengah, Noor Yudanto dan diterima oleh Pengasuh Yayasan Al Hikmah, KH. Ali Mukhson Al Khafid.
Noor Yudanto mengatakan, dalam rangka merayakan hari jadi ke-65 tahun ini, BI mempunyai beragam kegiatan baik kegiatan sosial, BI mengajar dan berbagai kegiatan lainnya.
“Kami memberikan sejumlah tiga unit komputer dan satu unit printer. Jadi ini supaya membantu para siswa saat belajar, dan semoga bisa dirawat dan digunakan dengan sebaik-baiknya,” kata Noor Yudanto.
Dikatakan, pemberian bantuan BI ini tidak hanya di Jawa Tengah saja namun dilakukan pula serentak di seluruh Indonesia. Penyerahan bantuan diberikan ke pusat pendidikan, tempat-tempat ibadah dan lembaga lain yang membutuhkan.
Ditambahkan, BI mempunyai peran besar dalam mendukung kegiatan perbaikan SDM para pelajar supaya menjadi generasi penerus yang hebat, sehingga harus dipersiapkan dengan sebaik mungkin.
“BI juga bertanggung jawab membantu pendidikan dalam pemgembangan SDM. Kami yang senior-senior ini juga harus diganti, sehingga adek-adek harus jadi orang hebat. Selain punya keimanan harus punya karakter yang kuat, generasi ini jadi generasi harapan,” ucap Noor Yudanto saat memberi sambutan di hadapan siswa-siswi MTs dan MA Al Hikmah itu.
Sementara, pengasuh Yayasan Al Hikmah, KH. Ali Mukhson Al Khafid mengungkapkan, sangat berterima kasih atas bantuan yang telah diberikan BI. Bantuan tersebut menurutnya sangatlah membantu baik dalam mendukung kegiatan belajar maupun keperluan kantor.
“Kami sangat butuh komputer untuk anak-anak serta perlengkapan kantor, dan akhirnya terjawab atas bantuan BI ini. Semoga berkah dan akan kami gunakan dengan sebaik mungkin,” pungkasnya. (ZP/05)