Hendi Perkenalkan Prototipe Kendaraan Wisata Ramah Lingkungan
Prototipe kendaraan roda tiga bertenaga listrik yang dikembangkan oleh sebuah perusahaan otomotif di Kota Semarang
Semarang – Perayaan 17-an di Balaikota Semarang Jum’at (17/8) tak hanya diisi oleh upacara dan aneka lomba yang diikuti oleh para pejabat dan juga para tamu undangan dari Negara sahabat.
Sebuah produk inovasi asli karya Kota Semarang coba dipamerkan di sela-sela kegiatan peringatan HUT RI Ke-73 tersebut. Sejalan dengan teman “Kerja Kita Prestasi Bangsa”, sebuah prototipe kendaraan roda tiga bertenaga listrik yang dikembangkan oleh sebuah perusahaan otomotif di Kota Semarang diperkenalkan oleh Hendi.
“Jadi nama project ini adalah Tiga Roda Indonesia, kalau saya boleh sebut sih ini Becak 2.0, atau Becak Next Generation karena prinsip kendaraannya sama, yaitu rodanya tiga dan muatannya tiga orang, satu yang mengemudi, dua penumpangnya”, Kata Wali kota Hendi.
Dia mengatakan, kendaraan roda tiga tersebut diproyeksikan untuk kendaraan wisata di Kota Semarang yang rama lingkungan.
Kendaraan berwarna putih dengan logo “Semarang Hebat” itu sendiri saat ini disebut Hendi masih dalam tahap pengembangan sehingga belum dapat langsung dipergunakan dalam waktu dekat.
“Hari ini masih dalam tahap kita perkenalkan dulu karena masih ada beberapa tekhnologi yang harus dikembangkan, serta beberapa regulasi yang harus diurus untuk bisa benar-benar dimanfaatkan masyarakat”, tegas Hendi.(Zp/04)