Masjid Nusantara Dirikan Masjid Pertama dan Satu-satunya di Desa Lenek

0

LOMBOK TIMUR– Masjid Nusantara membangun Masjid Taman Surga At-Tabiin yang merupakan masjid pertama dan satu-satunya di Desa Lenek pada Kamis (8/11). Lokasi tersebut berada di  salah satu desa tertua yang terdapat di Lombok Timur, yaitu Desa Lenek Ramban Biak.

Pembangunan masjid di Desa Lenek disambut baik warga, karena sebelumnya mereka harus berjalan kaki dengan jarak yang cukup jauh untuk pergi ke masjid. Warga pun antusias membantu pembangunan dengan bergotong-royong mengangkat batu yang menjadi pondasi awal pembangunan.

“Saya terkagum dengan antusias warga Lenek Ramban Biak. Kami berharap dengan dibangunnya masjid ini, warga setempat bisa bersemangat lagi untuk beribadah,” kata Hamzah.

Pembangunan Masjid Taman Surga At-Tabiin ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Direktur Masjid Nusantara, Hamzah. Selain itu juga kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Pariwisata Nusa Tenggara Barat, Gita Aryadi.

“Pemerintah sangat mendukung pembangunan masjid ini, terutama konsep desain masjid yang dirancang sesuai dengan bangunan khas warga sasak. Di samping itu, masjid yang akan dibangun oleh Masjid Nusantara ini ramah gempa, semoga bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” ujar Gita. (ZP/07)

Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights