PT Pertamina Bersama Rumah Zakat Resmikan Program Pemberdayaan di Nias
NIAS– PT Pertamina Gunungsitoli bekerjasama dengan Rumah Zakat meresmikan program pemberdayaan masyarakat di Desa Simanaire, Nias, Sumatera Utara. Kegiatan yang diselenggarakan pada Kamis (2/8) tersebut, diresmikan oleh PJS OH Pertamina TBBM Gunung Sitoli, Jusroni Marbun.
Adapun program pemberdayaan yang akan digulirkan yaitu bantuan pendidikan, ekonomi, kesehatan, dan pembangunan infrastruktur untuk air bersih. Desa Simanaire dipilih sebagai lokasi pemberdayaan karena daerah tersebut merupakan ring satu Pertamina TBBM Gunungsitoli.
“Bantuan pemberdayaan masyarakat ini di gulirkan dalam rangka mewujudkan masyarakat desa yang lebih baik dan mandiri. Khususnya masyarakat yang berada di sekitaran ring satu TBBM Gunung Sitoli” ujar Jusroni.
Peresmian tersebut dihadiri oleh Branch Manager Rumah Zakat Sumatera Utara, Budi Syahputra, Kepala Desa Simanaire, Soniat Aman Gea, Kepala Desa Humene, Dedi Mansyur Gea, dan warga setempat. Atas program yang di gulirkan, Kepala Desa Simanaere memberikan apresiasi positif.
“Saya mewakili masyarakat Desa Simanaire mengucapkan terima kasih kepada PT Pertamina Gunungsitoli dan Rumah Zakat. Semoga dengan adanya program pemberdayaan ini bisa menjadikan desa kami lebih maju dan mandiri,” ujar Soniat Aman Gea. (ZP/05)