Rumah Zakat dan Pertamina Resmikan Program Revitalisasi Posyandu

0

ACEH– Rumah Zakat bersama PT Pertamina (Persero) meresmikan Program Revitalisasi Posyandu dan menyalurkan bantuan kesehatan pada Kamis (20/9). Bantuan tersebut berupa sarana dan prasarana Posyandu Masjid Raya di Desa Meunasah Mon, Kecamatan Masjid Raya, Aceh.

Program Revitalisasi Posyandu bertujuan untuk meningkatkan kesehatan ibu bayi dan balita di Desa Meunasah Mon, terutama yang berada di wilayah operasional Pertamina Ring I TBBM Kreung Raya.  Para ibu hamil akan mendapatkan akses kesehatan dan penambahan makanan tambahan untuk balita.

Bantuan diberikan secara simbolis oleh perwakilan dari Pertamina kepada Bidan Desa Meunasah Mon. Adapun bantuan yang diberikan berupa alat cek metabolik, lima set meja Posyandu, timbangan dewasa dan balita, alat pengukur tinggi badan, permainan edukatif, alat tulis, kamera digital, satu set name table, dan alat pendukung lainnya.

“Saya sangat mendukung program CSR Pertamina TBBM Krung Raya ini dalam hal revitalisasi Posyandu. Semoga ke depannya lebih banyak lagi Posyandu yang bisa dibantu,” kata Mulyadi, Sekretaris Camat setempat.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Suarno selaku Operation Head PT Pertamina (Persero) MOR I TBBM Krueng Raya, Sekretaris Camat Masjid Raya, Mulyadi. Selain itu juga dihadiri oleh Leni perwakilan Puskesmas Kecamatan, dan Riadhi selaku Branch Manager Rumah Zakat. (ZP/05)

Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights