Sambut Ramadhan, Dompet Dhuafa Gelar Ngaji Al Quran di Banjir Kanal Barat Semarang

0
Puluhan orang antusias mengikuti kegiatan ngaji Al Quran yang digelar oleh Dompet Dhuafa di Banjir Kanal Barat Semarang, Sabtu (26/5) sore.

SEMARANG- Dompet Dhuafa Jawa Tengah menggelar kegiatan Ngaji Al Quran di Banjir Kanal Barat (BKB) Semarang, Sabtu (26/5) sore tadi. Kegiatan tersebut dibuka untuk umum bagi yang ingin mengaji Al Quran sambari menunggu waktu berbuka puasa tiba.

Koordinar Acara, Aditya Budi mengatakan, kegiatan ini untuk menyambut dan memeriahkan bulan suci Ramadhan 1439 Hijriyah, sekaligus kegiatan yang pertama kali digelar di BKB.

“Karena selama ini jarang mendapatkan sentuhan Islami, serta memang momennya pas Ramadhan, maka kita pilih di BKB ini. Ini kita buka untuk umum, bagi siapapun yang ingin mengaji, membenahi bacaan Al Quran bisa ikutan,” kata Aditya Budi.

Dijelaskan, guru ngaji yang didatangkan pun dari kalangan Ustadz yang berkompeten, sehingga sudah pasti ahli.

Ia menambahkan, selain kegiatan tersebut, pihaknya juga melakukan bagi-bagi takjil gratis kepada para pengunjung yang datang BKB.

“Kita ada juga bagi-bagi takjil gratis, ada 70 paket dan ada kultum. Ditambah, di sini bisa pula cek kesehatan gratis,” ujarnya.

Sementara, dalam kegiatan ini terlihat puluhan orang yang ikut. Tidak hanya orang dewasa, terdapat pula anak-anak yang antusias mengaji Al Quran. (ZP/05)

Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights