Darmiyanto Bebas Bayar Listrik Setahun
Semarang – Dalam rangka memperingati hari pelanggan Nasional, Masih dalam semangat Asian Games 2018, PLN juga melakukan kunjungan, sosialisasi dan pemberian apresiasi kepada sejumlah pelanggannya.
Salah satunya yang beruntung adalah Darmiyanto. Darmiyanto bukan sebarangan orang dia adalah atle lari yang juga berprofesi sebagai tukang becak. Kakek berusia 82 tahun sudah mendapatkan, total 171 medali dan 9 piala telah berhasil diraihnya.
Pada kesempatan itu Darmiyanto mendapatkan keringanan dari PLN Distribusi Jateng dan DIY, berupa bebas pembayaran rekening listrik selama satu tahun pada atlet internasional itu.
Diketahui terakhir, Darmiyanto berhasil memenangkan medali perunggu dalam Sudamericano Master de Atletismo 2017 di Santiago, Chile lalu. Dia merupakan atlet lari berusia 80 tahun yang berprofesi sebagai tukang becak di daerah Salatiga.
Deputi Manajer Komunikasi Bina Lingkungan Hardian Sakti Laksana menyatakan, PLN sebagai salah satu BUMN besar di Indonesia dengan jumlah pelanggan lebih dari 11 juta di wilayah Jawa Tengah & DIY dan 69 juta secara nasional, sudah sepatutnya PLN terus meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. Ini adalah bentuk kepedulian dan apresiasi kepada pelanggan.
Hardian menambahkan, momen yang sangat baik ini merupakan kesempatan bagi PLN untuk meningkatkan kedekatan atau engagement perusahaan dengan pelanggan. Dengan mendengarkan suara pelanggan, diharapkan PLN dapat lebih memahami kebutuhan pelanggan dan meningkatkan pelayanan.(ZP/04)