Alhamdulillah, MAJT Serahkan Bantuan Korban Banjir Sayung Demak
SEMARANG-Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) Semarang, hari Rabu ini (28/2) akan mendistribusikan bantuan kepada korban bencana banjir di wilayah Sayung, Kabupaten Demak.
Kegiatan penggalangan dana sudah dilakukan dalam beberapa hari terakhir, dengan dipromotori oleh MAJT TV dan Dais FM. Penggalangan resmi sudah ditutup Selasa, (27/2).
Ketua Dewan Pengelola Pelaksana (DPP) MAJT Dr H Noor Achmad MA akan langsung ikut serta dalam kegiatan penyerahan bantuan ini.
Rute distribusi bantuan di wilayah Kecamatan Sayung rencananya adalah dimulai dari Nglengkong, Kalisari, Pendilan, Prampelan dan Dombo.
“Saya mendukung, karena kegiatan ini sangat mulia dan mendesak dan sesegera mungkin untuk dibantu berupa mengirimkan logistik baik dalam bentuk sandang dan pangan.
Insya Allah tanggal 28 Februari 2018 saya akan ikut serta dalam kegiatan ini,” ungkap Noor Achmad yang juga Wakil Ketua Komisi VIII DPR tersebut.
Banjir yang terjadi di wilayah Sayung, sudah berlangsung dalam beberapa minggu terakhir, namun yang paling parah adalah pada Kamis (22 /2) dibandingkan tahun sebelumnya
Berapapun banyaknya bantuan, diharapkan bisa membantu meringankan kebutuhan mereka. (ZP/03)