LG Kembali Rilis Smartphone LG G7 ThinQ di Indonesia
JAKARTA- Lepas sepekan setelah perkenalan resmi smartphone premiumnya, LG G7 ThinQ, LG Mobile Communications Indonesia mengeluarkan pernyataan bakal segera memboyong smartphone dengan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence – AI) ini ke Indonesia.
Meski belum mengkonfirmasi jadwal kehadirannya, yang menjadikan pengumuman ini istimewa, publik Indonesia dikonfirmasi akan mendapat varian tertinggi smartphone tersebut yaitu, LG G7 ThinkQ.
Head of LG Mobile Communications Indonesia, Heegyun Jang mengatakan, tambahan ‘PLUS’ pada namanya ini, merujuk pada tawaran performa lebih tinggi melalui kelengkapan RAM 6GB dan kapasitas simpan bawaannya yang sebesar 128GB.
Disamping kedua hal tersebut, tidak akan terdapat perbedaan perangkat keras LG G7 ThinQ di Indonesia dengan negara lainnya.
LG G7 ThinkQ di Indonesia juga akan menggunakan prosesor terkini Qualcomm® Snapdragon™ 845 sebagai dapur pacunya.
“Melakukan perbedaan spesifikasi perangkat keras seperti prosesor bukan bagian strategi kami. LG G7 ThinkQ akan hadir dengan spesifikasi tertinggi tanpa pengurangan apapun. Inilah upaya kami membawa pengalaman penggunaan benar-benar pada tingkat tertinggi bagi smartphone pertama LG yang hadir dengan AI,” ujar Heegyun Jang, Senin (7/5).
Dijelaskan, smartphone ini memiliki layar berbentang 6.1inchi dengan kecerahan tinggi 1,000 nits dalam rasio layar FullVision bakal menjadi perhatian pertama bagi tiap orang saat melihat pertama kali. Apalagi, LG G7 ThinkQ tampil dengan membawa estetika desain baru bagi seri G berupa terapan pinggiran logam yang dipoles yang memberinya tampilan lebih halus dan mantap.
Meski terhitung hampir setengah inchi lebih besar dibanding pendahulunya, , LG G7 ThinQ tak memiliki perbedaan pada sisi lebar tubuhnya. Bahkan, smartphone ini memiliki tepian bawah 50 persen lebih ramping daripada LG G6. Ini membuat , LG G7 ThinkQ berukuran sempurna bagi pengoperasian dengan satu tangan.
Hal unik dari tampilan layarnya membuat smartphone, LG G7 ThinkQ seolah memiliki dua rupa. Pasalnya, meski menggunakan notch, LG memberi pilihan pengaturan yang membuat penggunanya dapat menyembunyikan keberadaan tempat berbagai sensor pendukung smartphone ini dan menampilkan layar benar-benar utuh.
“Semakin menjelajahinya lebih dalam, pengguna bakal menemui berbagai sisi menarik smartphone ini. Pasalnya, tak sekedar mengikut tren, sematan fitur AI yang benar-benar memberi manfaat dan kenyamanan menjadi fokus smartphone ini dalam menyajikan pengalaman penggunaan fundamental,” ucapnya.
Ia melanjutkan, pada sisi kamera, sensor 8MP ditetapkan untuk kamera depan, sementara pada bagian belakangnya menggunakan kamera bersensor 16MP. Kemampuan bidang tangkap lebar (wide angle) yang menjadi ciri LG pun dibawa dalam smartphone ini.
Bahkan, LG melakukan pengembangan yang fokus mengurangi distorsi visual pada tepian gambar. Di sisi lain, pengembangan juga menyentuh penggunaan kamera bagi kepentingan selfie yang membuatnya dapat menghasilkan foto lebih jelas dan tetap terlihat alami.
Bicara mengenai fungsi AI, sebenarnya bukanlah yang pertama bagi LG untuk menerapkan pada kamera smartphone miliknya. Melalui fitur bertajuk AI CAM, fungsi yang melibatkan kecerdasan buatan di sektor kamera ini telah diperkenalkan pertama kali pada LG V30S ThinQ.
Namun dalam, LG G7 ThinkQ, LG menjanjikan berbagai peningkatan. Termasuk di dalamnya yaitu ketersediaan 19 mode pemotretan, dari sebelumnya hanya 8, untuk optimisasi kecerdasan pengambilan gambar. Bahkan, pengguna memiliki opsi lebih luas untuk meningkatkan kualitas hasil foto dengan tiga pilihan efek bila hasil rekomendasi AI CAM tak juga sesuai dengan selera.
Bagi kepentingan fotografi low light, LG memiliki fitur Super Bright Camera. Keberadaannya memberi tingkat kecerahan gambar hingga empat kali lipat dibanding foto yang biasa dihasilkan dalam kondisi cahaya redup. Tak perlu juga untuk bersusah payah melakukan pengaturan. Hal ini karena algoritma AI dari LG akan bekerja otomatis menyesuaikan pengaturan kamera saat pemotretan dilakukan dalam cahaya rendah.
Cerdasnya kamera , LG G7 ThinkQ pun hadir melalui fitur Mode Live Photo. Mengaktifkannya akan membuat smartphone ini merekam pergerakan satu detik sebelum dan sesudah rana (shutter) ditekan untuk cuplikan momen atau ekspresi tak terduga yang biasanya terlewatkan.
Di sisi lain, keberadaan Stickers yang berjalan dengan mode pengenalan wajah menghasilkan gambar overlay 2D dan 3D seperti kacamata hitam dan ikat kepada yang dapat dilihat langsung pada layar.
Yang pula baru bagi smartphone LG di seri G ini yaitu keberadaan Portrait Mode. Penggunaannya memungkinkan pengguna mendapat hasil bidikan ala professional dengan latar belakang out of focus. Efek bokeh ini dapat dihasilkan baik pada mode lensa standar maupun Super Wide Angle yang memberikan opsi lebih luas bagi penggunanya untuk berkreasi lebih.
“Berbagai inovasi yang membawa banyak kebaruan ini memberikan kecerdasan sesungguhnya pada kamera. Tak hanya gimmick, namun AI yang benar-benar memberi manfaat bagi penggunanya,” tegasnya. (ZP/05)