Permintaan Wisata Melonjak Saat Akhir Tahun

SEMARANG- Bisnis tour and travel pada akhir tahun mengalami lonjakan permintaan yang tajam. Bahkan, akhir tahun menjadi masa peak season jasa penjualan tiket transportasi, hotel dan layanan wisata lainnya.
Ketua DPD Asosiasi Travel Agen Indonesia (Astindo) Jawa Tengah,
Dian Dalu mengatakan, saat akhir tahun banyak yang memilih masa cuti untuk berwisata ke tempat-tempat jauh, bahkan hingga ke luar negeri. Begitu pula sebaliknya, kunjungan wisatawan mancanegara juga melonjak.
“Pada bulan Desember, pemesanan tiket maupun hotel biasanya naik 100%, bahkan bisa lebih,” kata Dian, Kamis (15/11).
Disebutnya, pemesanan tiket dan hotel akan dimulai antara tanggal 20 Desember hingga awal Januari. Untuk lonjakan pemesanan sendiri saat ini sudah mulai terlihat.
“Mulai 20 Desember sampai Januari itu pemesanan sudah ramai, terutama untuk tiket pesawat dan hotel. Mereka takut kehabisan. Kalaupun masih ada dan pemesanan mepet harga sudah mahal,” ucapnya.
Dikatakan, pemesanan tour and travel 50% berasal dari segmen family, disusul corporat dan individual traveller. Adapun tujuan wisata baik dari dalam maupun luar negeri sama-sama imbang, yakni 50%.
Sementara itu, lanjutnya pemesanan tiket perjalanan sendiri cukup beragam. Menurutnya banyak orang yang ternyata masih suka dilayani secara konvensional.
“Online maupun konvensional ternyata jumlahnya cukup bagus. Banyak orang yang ternyata mereka masih suka dilayani secara konvensional karena service-nya lebih mudah dan ramah,” ucapnya (ZP/05)