PLN APD Jateng-DIY Lakukan Sosialisasi Tanggap Darurat di Kampus POLINES
SEMARANG – PLN APD Jateng & DIY berpartisipasi dalam Kegiatan Workshop Kampus Siaga Bencana di Gedung Auditorium Politeknik Negeri Semarang (POLINES) pada sabtu (24/3). Acara tersebut diselenggarakan oleh KSR Polines bekerjasama dengan PMI serta PLN APD Jateng DIY dengan tujuan untuk menumbuhkan kesiapan mahasiswa sebagai insan kampus yang siap dan tanggap dalam penanggulangan tanggap darurat di lingkungan sekitar
Sebagai narasumber yaitu Supervisor Keselamatan Ketenagalistrikan & K3 PLN APD Jateng DIY Fathurokhman dan Pengurus PMI Provinsi Jawa Tengah Rina Utami. Workshop tersebut diikuti oleh seluruh UKM KSR perguruan tinggi di Jawa tengah & beberapa dari perguruan tinggi di Jawa Timur. Kegiatan dilakukan selama 2 (dua) hari, dimana satu hari di isi dengan materi dan hari berikutnya diisi dengan praktek simulasi lapangan.
Pengurus UKM KSR POLINES Susanti mengatakan bahwa dirinya mengaku senang dengan materi yang disampaikan dan semoga bisa bermanfaat di kemudian hari.
“Saya senang dengan materi yang disampikan, Pesertanya juga sangat antusias dan banyak yang dari luar Semarang juga, dan harapan saya dengan adanya acara ini dapat menumbuhkan budaya sadar akan resiko bencana terutama dilingkungan kampus “ Ungkap Santi
Peserta lain dari Universitas Airlangga Surabaya Rizqi Supramulyana Putra mengatakan bahwa hal hal yang disampaikan sangat menarik dan bermanfaat untuk bekal dimasa yang akan datang maupun untuk masyarakat.
“Kegiatan ini sangat menarik dan bermanfaat terutama untuk bekal yang akan datang ketika kita sudah bekerja, atapun untuk masyarakat,“ paparnya
Supervisor Keselamatan Ketenagalistrikan & K3 PLN APD Jateng DIY fathurokman mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu wujud perhatian PLN terhadap keselamatan masyarakat umum dan menumbuhkan kesadaran lebih awal tentang pentingnya manajemen keadaan darurat mulai tahap pra sampai dengan pasca kejadian.
“Ini merupakan komitmen kami untuk tetap menjaga keselamatan masyarakat umum dan menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya manajemen keadaan darurat,“ Ungkap fathurokman
PLN APD Jateng & DIY terus berupaya untuk menjaga dan meningkatkan penggetahuan masyarakat tentang keselamatan masyarakat umum melalui sosialisasi di berbagai perguruan tinggi yang merupakan salah satu pilar dari keselamatan ketenagalistrikan. (ZP/05)