PLN UP2D Garap Pemeliharaan Kubikel GI Mranggen

0
PEMELIHARAAN KUBIKEL- Petugas PLN tengah melakukan pekerjaan pemeliharaan kubikel di Gardu Induk Mranggen, Minggu (21/11/2021). Foto : ist/zonapasar.com

SEMARANG- PLN Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Jawa Tengah dan DIY, pada Minggu (21/11/2021) telah melaksanakan kegiatan pemeliharaan rutin kubikel outgoing 20 kV Trafo 1 (60 MVA). Lokasi pengerjaan tepatnya berada di Gardu Induk (GI) Mranggen.

Manager UP2D Jawa Tengah dan DIY, Ery Juniarta Partama mengatakan, pemeliharaan kubikel ini merupakan bagian dari upaya PLN dalam menjaga keandalan pasokan tenaga listrik. Adapun dampak pemeliharaan kubikel yakni mencegah gangguan yang diakibatkan karena adanya kerusakan peralatan.

“Pemeliharaan rutin ini akan meningkatkan reliability, availability dan efisiensi, memperpanjang umur peralatan, mengurangi risiko terjadinya kegagalan atau kerusakan peralatan, meningkatkan keamanan peralatan, serta mengurangi durasi waktu padam apabila terjadi gangguan,” katanya.

Dijelaskan, proses pengerjaan dilakukan oleh Tim Pemeliharaan elektromekanik 20 kV UP2D Jateng-DIY, yang terdiri dari Pengawas Pekerjaan, Pengawas K3, Safety Advisor dan Pelaksana.

“Jadi semua peralatan dilepas, dibersihkan dan diuji kembali kelayakannya menggunakan peralatan uji,” ujarnya.(zav)

Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights