BPS Jateng Targetkan Partisipasi Sensus Penduduk Online Capai 25 Persen
SEMARANG – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Tengah akan menggelar sensus penduduk pada 2020 menggunakan sistem baru yakni secara online.
Sensus online yang rencananya dilaksanakan pada Februari – Maret 2020 ini ditargetkan dapat meraih jumlah partisipasi masyarakat hingga 25 persen.
Kepala BPS Provinsi Jawa Tengah, Sentot Bangun Widoyono mengatakan, sensus yang dilakukan 10 tahun sekali ini ditargetkan dapat meraih partisipasi 100 persen dari masyarakat. Sedangkan untuk sensus dengan metode online dapat mencapai 25 persen.
Menurutnya, target 25 persen tersebut realistis mengingat tingkat literasi digital masyarakat yang berbeda-beda di masing-masing wilayah.
“Target partisipasi sensus online kita sekitar 25 persen. Itu realistis karena penduduk kita 35 juta, karena belum tentu mau, tahu dan bisa,” kata Sentot, Kamis (21/11/19).
Dia menjelaskan, sensus penduduk kali ini untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat agar melakukan update data mereka.
Data-data yang sudah terkumpul tersebut, lanjutnya akan dipadukan dengan data Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) sehingga didapatkan single data.
“Update data penduduk yang akan kami data adalah di posisi Juli 2019. Kalau sebelumnya pernah melakukan update data di Disdukcapil dan belum sama dengan online itu akan tetap kita akomodir,” ujarnya.
Disebutnya, saat ini BPS Jateng terus melakukan berbagai persiapan untuk memastikan sensus tersebut berjalan sesuai target. Nantinya, sebanyak 60 ribu petugas sensus akan disebar ke seluruh wilayah Kabupaten/Kota di Jateng.
“Kami akan menggelar rapat kordinasi di tingkat kecamatan dengan kepala desa dan lurah untuk mensosialisasikan adanya sensus online ini,” pungkasnya. (ZP/05)