Pertumbuhan Ekonomi di Semester II-2019 Diproyeksikan Membaik
Ada Peluang untuk Meningkatkan Omzet Penjualan Perangkat Elektronik
SEMARANG – Ekonom Bank Danamon, Dian Ayu Yustina, mengemukakan proyeksi tersebut sejalan dengan kesepakatan Pemerintah dan DPR yang menargetkan pertumbuhan ekonomi di paruh kedua lebih tinggi yakni 5,2%. Sebagai perbandingan, pertumbuhan ekonomi di semester I hanya sebesar 5,1%.
Memasuki semester kedua, menurutnya, kemungkinan akan relatif flat atau tidak banyak berubah dari kondisi semester pertama. Namun, kenaikan proyeksi pertumbuhan ekonomi di semester II bisa dipicu dengan stimulus yang baik dari sisi fiskal maupun sisi moneter. Stimulus-stimulus ini mampu menumbuhkan persepsi positif dan dapat memicu pertumbuhan konsumsi dan investasi sebagai motor pertumbuhan.
Sumber pertumbuhan ekonomi semester II terutama di sumbang oleh konsumsi rumah tangga yang kuat. Sumber pertumbuhan lain adalah investasi bangunan karena berkaitan dengan berlanjutnya proyek-proyek infrastruktur. Itu dua sumber pertumbuhan yang menopang pertumbuhan ekonomi di semester II-2019.
Kementerian Keuangan memprediksi angka pertumbuhan ekonomi nasional ada di kisaran 5,05%-5,15% di semester II-2019. Angka ini masih lebih tinggi dari realisasi pada semester I sebesar 5,07%. Jadi, investasi mengalami pertumbuhan dan berdampak pada pertumbuhan ekonomi semester II-2019.
Pertumbuhan ekonomi di semester II yang semakin membaik, tentu memberi peluang pada bisnis ritel, terutama bisnis ritel elektronik. Peluang untuk meningkatkan omzet penjualan perangkat elektronika pun semakin besar.
Praktisi bisnis ritel elektronik yang juga Managing Director Global Elektronik, Gouw Andy Siswanto, mengatakan, Industri elektronika merupakan salah satu sektor yang memiliki pusaran pasar yang cukup tinggi.
“Kuatnya konsumsi masyarakat di dalam negeri diperkirakan menjadi pendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia di tengah perlambatan permintaan global. Pertumbuhan ekonomi tersebut ditopang oleh konsumsi dalam negeri yang membaik pada semester I-2019 Januari-Juni,” kata Andy.
Adanya proyeksi pertumbuhan ekonomi tersebut, maka Manajemen Global Elektronik menggelar Pameran Tunggal “Samsung Merdeka Expo” tanggal 7-26 Agustus 2019 di Area Parkir Global Elektronik, Jalan Pandanaran 102 (Kawasan Simpang Lima) dan Jalan MT. Haryono 509A (Pusat Elektronik) Semarang.
Pameran untuk menyambut Hari Kemedekaan RI ke-74 ini diharapkan dapat memberi manfaat kepada masyarakat kota Semarang. “Kami optimis, Pameran Tunggal SAMSUNG MERDEKA EXPO 2019 mampu meningkatkan omzet penjualan perangkat elektonika hingga 30 persen. Karena banyak inovasi produk terbaru Samsung di pameran yang sudah ditunggu-tunggu pecinta brand Korea Selatan Samsung,” tutur Andy.(ZP/04)