PSIS Datangkan Pemain Seharga Rp7 Miliar
SEMARANG – PSIS tidak main – main dalam mendatangkan pemain asing untuk membentuk skuad yang kuat pada musim kompetisi 2018 Liga 1. Pemain asing senilai Rp7 miliar pun akan didatangkan ke Semarang untuk bergabung ke PSIS.
Pemain asing tersebut berasal dari Serbia dengan posisi bek yang rencananya Jumat (5/1) akan tiba di Semarang. “Besok tanggal 5 Januari teman teman saya ajak ke bandara untuk menjemput pemain Serbia itu,” ujar CEO PSIS, AS Sukawijaya.
Pria yang akrab disapa Yoyok Sukawi ini mengaku tertarik dengan pemain asing tersebut. Makanya PSIS berani merogoh kocek miliaran rupiah.
“Stopper asal Serbia ini, merupakan satu dari dua pemain yang saya lihat menonjol dari perburuan legiun asing di Asia, Eropa, dan Amerika Selatan. Kami akan melihat kualitasnya dalam trial bersama coach Subangkit,” kata Yoyok.
Namun tidak serta-merta PSIS akan merekrut sang pemain secara langsung. Proses trial dan tes kesehatan tetap akan dijalani bek Serbia ini. ”Kami mewajibkan pemain asing yang akan kami kontrak harus ikut trial dan tes kesehatan menyeluruh terlebih dulu. Jika adaptasi dan kesehatannya jelek akan kami pulangkan. Kalau ada pemain yang mau ke PSIS tapi tidak mau ikuti trial , jangan datang ke Semarang,” tegas Yoyok. (ZP/01)