Begini Cara Smartfren dan Tangan Terampil Kembangkan Bisnis di Internet

0
UMKM– (Dari kiri) Small Media Bisnis Samrtfren Regional Semarang, Sigit, bersama dengan salah satu peserta pelatihan, dan Founder Tangan Terampil, Naneth A Ekopriyono dalam pelatihan pemanfaatan internet untuk kembangkan umkm.

SEMARANG – Komunitas Tangan Terampil berkesempatan mendapatkan pelatihan pemanfaatan internet untuk mengembangkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dari smartfren secara langsung pada, Selasa (27/3) lalu.

Small Media Bisnis Samrtfren Regional Semarang, Sigit mengatakan, pelatihan pemanfaatan internet untuk produk UMKM agar kian dikenal calon pembeli menjadi sangat penting dan harus dilakukan.

“Dengan internet perluasan pemasaran suatu usaha akan lebih cepat. Sehingga ke depan bisa mendukung bisnis handycraf yang tengah digarap Tangan Terampil menjadi lebih berkembang untuk mendukung perekonomian pengrajin daerah,” ujar Sigit.

Sigit menjelaskan, smartfren sebagi salah satu provider telekomunikasi sangat mendukung munculnya wirausaha baru yang memanfaatkan internet untuk memajukan dan mengembangkan produk lokal.

“Maka hadirlah produk smartfren sebagai salah satu provider yang berkualitas
dengan jangkauan internet tanpa batas dengan harga yang relatif terjangkau bagi
pebisnis pemula,” sambungnya

Founder Tangan Terampil, Naneth A Ekopriyono mengungkapkan, startup market online sangat terbuka luas bagi pengembangan jangkaun konsumen terhadap produk yang di produksi ataupun yang di jual. Sehingga potensi pendapatan bakal lebih besar.

“Jadi dengan pelatihan ini dirasa
sangatlah penting bagi pengembangan UMKM kita, karena market online terbilang lebih efektif dan low budget,” ucapnya.

Sementara dalam pelatihan yang digelar kali ini terdapat beragam peserta yang mengikutinya mulai dari ibu rumah tangga, komunitas difabel, mahasiswa, bahkan pelajar. Sebelumnya para peserta juga telah diseleksi agar bisa mengikuti kegiatan ini. (ZP/05)

Tinggalkan pesanan

email kami rahasiakan

Verified by MonsterInsights